Memotong Koneksi Internet dengan Tuxcut di Ubuntu 12.04

Lintas Informatika - Kalo biasanya kita menggunakan netcut untuk memotong koneksi internet di Windows, nah untuk di Ubuntu ada aplikasi yang sejenis untuk memotong koneksi internet amanya TuxCut. Tuxcut memiliki fitur yang lebih dibandingkan netcut. TuxCut adalah sebuah aplikasi atau program di linux yang mampu memutuskan koneksi jaringan internet orang lain di dalam sebuah jaringan LAN. Tuxcut bekerja dengan memutuskan aliran paket data antara user dengan gateway dengan menggunakan teknik ARP spoofing.

Sebelum anda menginstalnya, download terlebih dahulu paket TuxCut di sini.

Kemudian Instal paket yang dibutuhkan agar TuxCut dapat di gunakan. Untuk menginstalnya, gunakan command berikut pada terminal:

sudo apt-get install arp-scan
sudo apt-get install dsniff
sudo apt-get install arptables
 
Setelah semua paket terinstal, Instal paket TuxCut yang telah anda download tadi.

sudo dpkg -i file.deb anda

Contoh:

sudo dpkg -i TuxCut-3.2_all.deb

kalau ada masalah library error, guna baris perintah ini:

sudo apt-get install -f

Gunakan aplikasi ini dengan bijak :D

4 comments:

  1. artikel yang sangat bermanfaat, banyak pengetahuan yang saya dapat setelah membaca artikel ini.
    terimakasih mas sudah berbagi

    ReplyDelete